Perbedaan Double Degree vs Double Major
Posted on 24 Agustus 2022
Perbedaan Double Degree vs Double Major
Pernah dengar istilah Double Degree atau Double Major?
Pada program Double Degree, student akan mempelajari dua bidang akademik sekaligus sehingga student akan mendapatkan dua gelar terpisah. Lalu, bagaimana dengan Double Major? Bukankah keduanya sama?
Tahan dulu bestie!
Pada Artikel ini, minER akan menjelaskan mengenai Perbedaan Double Degree vs Double Major.
BACA JUGA: DIFFERENCES IN BACHELOR DEGREES IN USA
Apa Itu Double Degree?
Double Degree merupakan program dimana student mempelajari dua bidang studi berbeda, di saat yang sama dan menerima dua gelar terpisah. Misalnya student mengambil jurusan Psikologi dan Bisnis pada program Double Degree, maka pada saat lulus student akan menerima dua gelar yaitu Bachelor of Arts in Psychology (BA) dan Bachelor of Business Administration (BBA).
Selain itu, Double Degree membutuhkan lebih banyak kredit mulai dari 140 hingga 225 untuk lulus. Dengan kata lain, student menghabiskan lebih banyak waktu kuliah 4-6 tahun untuk mendapatkan lebih banyak kredit agar bisa lulus dan mendapatkan dua gelar tersebut.
Apa Bedanya dengan Double Major?
Bukannya Double Major juga belajar dua bidang studi di saat yang sama? Lantas, apa perbedaan antara keduanya?
Singkatnya Double Major adalah program mempelajari dua bidang studi dalam satu program gelar, sedangkan Double Degree adalah program mempelajari dua bidang studi dalam dua program gelar terpisah.ย
Misalnya, pada program Double Major, student akan berada pada sekolah yang sama dengan dua bidang studi berbeda sehingga student akan mendapatkan gelar yang sama seperti BS atau BFA. Selain itu, Double Major tidak memerlukan kursus tambahan sebanyak Double Degree sehingga student tetap bisa lulus dalam waktu 3- 4 tahun.
Jika kamu menjalankan program Double Major pada jurusan Computer Science dan Sejarah, maka kamu akan mendapatkan satu gelar yang menjelaskan dengan spesifik bahwa kamu belajar Sejarah dan Computer Science.
Keuntungan Double Degree dan Double Major
Double Degree memiliki beberapa benefit sebagai berikut:
- Mendapatkan lebih banyak kualifikasi
- Mempelajari dua gelar yang jauh berbeda
- Menerima dua gelar berbeda
Sedangkan Double Major memiliki benefit sebagai berikut:
- Kredit yang lebih sedikit daripada Double Degree
- Menyelesaikan gelar lebih cepat
- Eksplor berbagai minat
BACA JUGA: Tes Psikometrik, Definisi dan Manfaat
Jadi, apa kamu tertarik untuk mendaftar kuliah di luar negeri? Serahkan saja semua ke Education Republic, kami akan membantu proses pendaftaran secara GRATIS!
Kamu juga dapat menghubungi kami di hotline di bawah ini:
Telegram ER ย ย ย ย ย :ย t.me/edurepublic
Batam Officeย ย ย ย ย ย :ย 0778 480 5756 | 0821 3333 6363 (chat Batam Office now)
Bali Office ย ย ย ย ย ย ย ย :ย 0819 4675 8555 (chat Bali office now)
Medan officeย ย ย ย ย ย :ย (061) 805 13999 | 0811 6399 985 (chat Medan Office now)
Pekanbaru officeย ย :ย 0852 3600 6363 (Chat Pekanbaru office now)
Singapore Officeย ย ย :ย (65) 9830 3227 (chat Singapore Office now)
Hubungi Kami
Dapatkan pengurusan dan konsultasi studi luar negeri GRATIS oleh Education Republic sekarang juga!
Click to chat our offices below:
- Telegram ER
- Virtual Office
- Batam Office
- Bali Office
- JKT Barat Office
- Tangerang Office
- Medan office
- Pekanbaru office
- Singapore Office
Tagged: