Culinary vs Pastry: Apa Sih Bedanya?
Posted on 31 Mei 2024
Culinary vs Pastry: Apa Sih Bedanya?
Pernah bingung bedain antara culinary dan pastry? Santai, kamu nggak sendiri kok. Banyak yang mengira kalau keduanya sama aja.
Siap menjelajahi dunia kuliner yang penuh kelezatan? Yuk kita bongkar rahasia di balik dapur ini!
Culinary vs Pastry: Apa Sih Bedanya? Jurusan mana nih yang cocok buat kamu?
BACA JUGA: Pastry Ala Takjil yang Bisa Kamu Coba Di Luar Negeri
Tentang Culinary Arts
Culinary Arts adalah penguasa dapur yang wajib sigap! Mereka bertugas meracik makanan pembuka dan hidangan utama. Bukan cuma menguasai teknik dapur seperti memotong daging (butchery), tapi juga harus jago mengatur ritme dapur agar semua makanan cepat selesai dan tetap fresh.
Teknik Culinary Arts
Teknik yang wajib kamu kuasai di Culinary Arts:
- Seasoning (meracik bumbu): Ini kemampuan wajib untuk chef, gimana caranya membuat masakan jadi gurih, light, atau nendang pakai rempah dan bumbu dapur
- Saute (teknik tumis): Jurus cepat masak makanan. Asah kemampuan kamu mengaduk bahan masakan di wajan panas
- Plating (penataan makanan): Nggak cuma enak, tapi gotta be aesthetically pleasing! Bayangkan piring makanan adalah kanvas, dan makananmu adalah ceritanya
- Preparation (persiapan): Semua harus disiapkan dengan baik. Banyak resep yang butuh step-by-step yang tepat biar rasanya enak. Para juru masak wajib mengikuti instruksi ini biar nggak kelewatan
- Chopping (teknik potong): Irisan yang tepat itu penting! Kamu bakal belajar pakai pisau yang beda-beda untuk motong bahan masakan dengan ketebalan dan sudut yang tepat.
Tentang Pastry
Di dunia kuliner, ada sosok magician yang bikin kita bisa ngemil enak, yup si pastry chef! Mereka masternya bikin pastries, dessert, roti, dan segala makanan yang dipanggang. Bayangin deh, kue, cookies, cupcake, pie, es krim, semuanya hasil karya mereka.
Pastry Chef biasanya nongkrong di dapur profesional, jadi kepala chef di bagian pastry. Sama kayak station chef lain, mereka bisa punya asisten atau timnya sendiri. Beberapa pastry chef memilih jalan jadi entrepreneur, buka toko kue atau dessert sendiri. Keren, kan?
Teknik Pastry Arts
Teknik yang wajib kamu kuasai di Pastry Arts:
- Menciptakan, mencoba, mengevaluasi resep pastry dan dessert baru: Pastry chef nggak cuma jago ngikutin resep, tapi juga harus kreatif bikin inovasi rasa dan tampilan
- Jago atur keuangan: Mereka harus pinter mengatur budget biar produksi pastry tetap jalan tanpa kantong jebol
- Mata jeli untuk bahan premium: Buah dan berry yang segar, bahan baku berkualitas, itulah tugasnya si pastry chef untuk mencari supplier kece
- Kerja sama tim: Menu baru bukan diciptakan sendiri. Diskusi dengan chef lain penting biar menu restoran cohesive
- Dapur rapi, performa happy: Pastry chef juga wajib menjaga kebersihan dan kerapian dapur agar produksinya lancar.
Rekomendasi Kampus Untuk Culinary Arts dan Pastry
- Le Cordon Bleu
- At-Sunrice GlobalChef Academy, Singapore
- William Angliss Institute, Australia
- Le Culinaire Hospitality Institute, Australia
- Culinary Arts Academy Switzerland
- The Culinary Collective, New Zealand
- Berjaya University College, Malaysia
- Taylorβs University, Malaysia
- Sunway University, Malaysia
- Business & Hotel Management School (BHMS), Switzerland
- SHATEC Singapore
- Asia Culinary Institute Singapore
BACA JUGA: Jenis Chef dan Tugasnya yang Wajib Kamu Tau
Penutup
Nah itu dia bedanya Culinary vs Pastry!Β
Tertarik untuk mendaftar di Culinary Arts atau Pastry Arts di luar negeri? ER telah bekerja sama dengan banyak sekolah kuliner terbaik di berbagai negara lho. Serahkan semua ke Education Republic, kami akan membantu proses pendaftaran secara GRATIS!
Hubungi Kami
Dapatkan pengurusan dan konsultasi studi luar negeri GRATIS oleh Education Republic sekarang juga!
Click to chat our offices below:
- Telegram ER
- Virtual Office
- Batam Office
- Bali Office
- JKT Barat Office
- Tangerang Office
- Medan office
- Pekanbaru office
- Singapore Office
Tagged: